BUBUHKAN CAP TANGAN PADA APEL SIAGA SP2020 - News - BPS-Statistics Indonesia Brebes Regency

Bagi Pengguna Data untuk mendapatkan data BPS Kabupaten Brebes serta layanan konsultasi statistik lainnya secara langsung silakan kunjungi PST kami di Jl. MT. Haryono No. 74 Brebes - Jawa Tengah pada setiap hari kerja jam 08.00 s.d 15.30 WIB 

Untuk pelayanan secara online seperti akses data (tabel dan publikasi) dapat melalui website brebeskab.bps.go.id; untuk permintaan data dapat menghubungi email bps3329@bps.go.id atau nomor WA 0821-3033-3329. Untuk konsultasi statistik dapat mengakses silastik.bps.go.id

To improve data quality and our service to you, please fill out the Data Needs Survey (SKD) via the link : https://s.bps.go.id/SKD2024_3329

BUBUHKAN CAP TANGAN PADA APEL SIAGA SP2020

BUBUHKAN CAP TANGAN PADA APEL SIAGA SP2020

February 17, 2020 | BPS Activities


Seluruh pegawai Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Brebes melaksanakan Apel Siaga Sensus Penduduk 2020 (SP2020) pada Jumat (14/2) di halaman Kantor BPS Kabupaten Brebes. Sensus Penduduk Online 2020 kini sudah di depan mata, pelaksanaannya dilaksanakan perdana tepat pada Sabtu (15/2). 

Martin Suanta, SE, M.Si selaku kepala BPS Kabupaten Brebes pada amanat BPS RI yang disampaikannya bahwa SP2020 menjadi bentuk pengabdian bangsa Indonesia untuk menghasilkan data kependudukan valid dan akurat, yang nantinya akan sangat diperlukan dalam penyusunan kebijakan dan perancanaan pembangunan di berbagai bidang. 

Martin menambahkan bahwa SP2020 sudah mendapat dukungan dari berbagai pihak mulai dari Kementerian/Lembaga, Pemerintah Daerah bahkan Presiden Republik Indonesia yaitu Joko Widodo yang telah menyampaikan dukungannya pada Jumat (24/01) di Instana Negara. 

Setelah pembacaan amanat yang disampaikan oleh Kepala BPS Kabupaten Brebes, rangkaian acara selanjutnya yaitu pembubuhan cap tangan yang dilakukan oleh seluruh pegawai BPS Kabupaten Brebes. Aksi pembubuhan tanda cap tangan tersebut dilakukan sebagai bentuk dukungan kepada pelaksanaan SP2020. Selain pembubuhan cap tangan, Martin juga mengingatkan kepada seluruh pegawai BPS Kabupaten Brebes untuk melaksanakan Sensus Penduduk Online 2020 sebisa mungkin pada hari pertama yang dilaksanakan pada Sabtu (15/2). Bentuk dukungan pegawai BPS Kabupaten Brebes bukan hanya sebatas pembubuhan cap tangan, melainkan juga melakukan aksi nyata dengan mengajak para tetangga atau sanak saudaranya untuk melaksanakan Sensus Penduduk Online. Selain itu, para pegawai juga membagikan informasi seputar Sensus Penduduk Online pada media sosial miliknya seperti Facebook, Whatsapp dsb.

Sensus Penduduk bukan hanya tugas BPS melainkan tugas kita semua sebagai bangsa Indonesia. (Admin 3329)
Badan Pusat Statistik

BPS-Statistics Indonesia

Badan Pusat Statistik Kabupaten Brebes(Statistics of Brebes Regency)Jl. MT Haryono No. 74

Brebes - Jawa Tengah

Indonesia

52212

Telp : (0283) 671168 Fax : (0283) 671168 Email : bps3329@bps.go.id

logo_footer

Manual

ToU

Links

Copyright © 2023 BPS-Statistics Indonesia