Muhammadiyah Kabupaten Brebes Turut Sukseskan SP2020 - Berita - Badan Pusat Statistik Kabupaten Brebes

Bagi Pengguna Data untuk mendapatkan data BPS Kabupaten Brebes serta layanan konsultasi statistik lainnya secara langsung silakan kunjungi PST kami di Jl. MT. Haryono No. 74 Brebes - Jawa Tengah pada setiap hari kerja jam 08.00 s.d 15.30 WIB 

Untuk pelayanan secara online seperti akses data (tabel dan publikasi) dapat melalui website brebeskab.bps.go.id; untuk permintaan data dapat menghubungi email bps3329@bps.go.id atau nomor WA 0821-3033-3329. Untuk konsultasi statistik dapat mengakses silastik.bps.go.id

Sebagai upaya meningkatkan kualitas data dan pelayanan kami kepada Anda mohon mengisi Survei Kebutuhan Data (SKD) melalui link : https://s.bps.go.id/SKD2024_3329

Muhammadiyah Kabupaten Brebes Turut Sukseskan SP2020

Muhammadiyah Kabupaten Brebes Turut Sukseskan SP2020

15 November 2019 | Kegiatan Statistik


Muhammadiyah adalah salah satu organisasi keagamaan yang cukup besar di Indonesia. Hal ini membuat gerakan Muhammadiyah banyak mewarnai kehidupan masyarakat Indonesia. Organisasi Muhammadiyah mempunyai massa yang cukup besar hingga level grass root, tak terkecuali di Kabupaten Brebes. Basis massa Muhammadiyah di Kabupaten Brebes cukup potensial. Untuk itulah dalam agenda sosialisasi SP2020, BPS Kabupaten Brebes menggandeng Organisasi Muhammadiyah untuk turut serta mensukseskan sekaligus mensosialisasikan SP2020.

Pada Kamis, 14 November 2019, perwakilan BPS Kabupaten Brebes, Kepala Seksi Statistik Sosial, Arip Juliyanto, S.ST, M.Si beserta rombongan bersilaturahim ke kantor Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kabupaten Brebes. Ketua PDM Kabupaten Brebes, Drs. H. Joko Mulyanto, M.Pd beserta Pimpinan Daerah Aisyiah (PDA), Dra. Hj. Nok Uripah, menyambut langsung rombongan dari BPS Kabupaten Brebes. Pada kesempatan pertama Arip Juliyanto, S.ST, M.Si, menyampaikan maksud kedatangan perwakilan BPS Kabupaten Brebes sekaligus memberikan informasi umum tentang SP2020. “Sebagai organisasi keagamaan yang bergerak di bidang pendidikan dan ekonomi keumatan, Organisasi Muhammadiyah akan mendukung penuh kegiatan SP2020 sebagai upaya membangun bangsa”, tutur Drs. H. Joko Mulyanto, M.Pd. “SP2020 sebagai dasar perencanaan kebijakan pemerintah harus didukung oleh semua masyarakat”, imbuh Dra. Hj. Nok Uripah.

Untuk mendukung pelaksanaan SP2020, Drs. H. Joko Mulyanto, M.Pd juga akan menggerakan seluruh struktur dibawahnya seperti Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) di tingkat kecamatan hingga level Pimpinan Ranting Muhammadiyah (PRM) di tingkat desa. Selain itu, beliau juga menyarankan agar BPS Kabupaten Brebes turut memberdayakan organisasi otonom Muhammadiyah seperti Pemuda Muhamadiyah, Nasyiatul Aisyiyah (NA), Ikatan Pelajar Muhamdiyah (IPM), dan Ikatan Mahasiswa Muhamadiyah (IMM). Kamipun menyambut dengan baik usulan tersebut dan akan mengundang semua organisasi tersebut dalam Sosialisasi SP2020 yang akan dilaksanakan pada 27 dan 28 November 2019. Dengan kolaborasi bersama dari berbagai unsur masyarakat terutama organisasi massa (ormas) diharapkan dapat tercipta sinergi dan kekuatan untuk bersama-sama mensukseskan  SP2020. (Laila/Sie. IPDS)

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kabupaten Brebes(Statistics of Brebes Regency)Jl. MT Haryono No. 74

Brebes - Jawa Tengah

Indonesia

52212

Telp : (0283) 671168 Fax : (0283) 671168 Email : bps3329@bps.go.id

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik