UPACARA HUT KORPRI KE 48 BPS KABUPATEN BREBES - Berita - Badan Pusat Statistik Kabupaten Brebes

Bagi Pengguna Data untuk mendapatkan data BPS Kabupaten Brebes serta layanan konsultasi statistik lainnya secara langsung silakan kunjungi PST kami di Jl. MT. Haryono No. 74 Brebes - Jawa Tengah pada setiap hari kerja jam 08.00 s.d 15.30 WIB 

Untuk pelayanan secara online seperti akses data (tabel dan publikasi) dapat melalui website brebeskab.bps.go.id; untuk permintaan data dapat menghubungi email bps3329@bps.go.id atau nomor WA 0821-3033-3329. Untuk konsultasi statistik dapat mengakses silastik.bps.go.id

Sebagai upaya meningkatkan kualitas data dan pelayanan kami kepada Anda mohon mengisi Survei Kebutuhan Data (SKD) melalui link : https://s.bps.go.id/SKD2024_3329

UPACARA HUT KORPRI KE 48 BPS KABUPATEN BREBES

UPACARA HUT KORPRI KE 48 BPS KABUPATEN BREBES

29 November 2019 | Kegiatan Statistik


Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Brebes menggelar upacara dalam rangka peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI) yang ke 48. Upacara diselenggarakan di halaman Kantor BPS Brebes dan diikuti oleh seluruh pegawai, dimulai pukul 07.45 WIB sampai dengan selesai.

Selaku Pembina Upacara Kepala BPS Kabupaten Brebes Martin Suanta, S.E., M.Si. Dalam sambutannya Pembina upacara membacakan sambutan Presiden RI.

"Saya mengucakan selamat ulang  tahun  untuk  seluruh  anggota  KORPRI  dimanapun  saudara  berada,  baik  yang berada di tanah air maupun di seluruh perwakilan Republik Indonesia di Luar Negeri. Mari kita jadikan momentum hari ulang tahun ini sebagai pijakan untuk seluruh anggota KORPRI berlari lebih cepat, melompat lebih tinggi, dalam berkarya yang penuh inovasi untuk terus melayani masyarakat.," ujar Kepala BPS Kabupaten Brebes saat membacakan amanat Presiden.

Dalam amanatnya Kepala BPS Kabupaten Brebes juga mengatakan Guna  menghadapi  tantangan  yang  semakin  besar,  saya  mengajak  seluruh Anggota KORPRI untuk terus menerus bergerak mencari terobosan, terus menerus melakukan inovasi. Inovasi adalah ruhnya birokrasi.

"Kita harus menghadapi persaingan itu dengan cara-cara baru, dengan kecepatan, kreativitas, dan inovasi adalah kunci," imbuhnya.

Sebelum mengakhiri amanat, Kepala BPS Kabupaten Brebes menyampaikan terimakasih dan salam hangat kepada segenap anggota Korpri dimanapun berada.

 

SELAMAT HUT KE 48 KORPRI KU, MAJU TERUS…..

(Budi Sp/Subbag TU)

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kabupaten Brebes(Statistics of Brebes Regency)Jl. MT Haryono No. 74

Brebes - Jawa Tengah

Indonesia

52212

Telp : (0283) 671168 Fax : (0283) 671168 Email : bps3329@bps.go.id

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik