Sosialisasi Pencacahan Lengkap Sensus Pertanian 2023 dan Forum Konsultasi Publik (FKP) Regsosek - Berita - Badan Pusat Statistik Kabupaten Brebes

Bagi Pengguna Data untuk mendapatkan data BPS Kabupaten Brebes serta layanan konsultasi statistik lainnya secara langsung silakan kunjungi PST kami di Jl. MT. Haryono No. 74 Brebes - Jawa Tengah pada setiap hari kerja jam 08.00 s.d 15.30 WIB 

Untuk pelayanan secara online seperti akses data (tabel dan publikasi) dapat melalui website brebeskab.bps.go.id; untuk permintaan data dapat menghubungi email bps3329@bps.go.id atau nomor WA 0821-3033-3329. Untuk konsultasi statistik dapat mengakses silastik.bps.go.id

Sebagai upaya meningkatkan kualitas data dan pelayanan kami kepada Anda mohon mengisi Survei Kebutuhan Data (SKD) melalui link : https://s.bps.go.id/SKD2024_3329

Sosialisasi Pencacahan Lengkap Sensus Pertanian 2023 dan Forum Konsultasi Publik (FKP) Regsosek

Sosialisasi Pencacahan Lengkap Sensus Pertanian 2023 dan Forum Konsultasi Publik (FKP) Regsosek

12 April 2023 | Kegiatan Statistik


Brebes - (11/4) Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Brebes telah melaksanakan Sosialisasi Pencacahan Lengkap Sensus Pertanian 2023 dan Forum Konsultasi Publik (FKP) bertempat di ruang Aula Hj. Idza Priyanti, SE, MH. Sosialisasi tersebut bertujuan untuk memperkenalkan kembali sekaligus mendapat dukungan dari pemerintah daerah agar ikut bersama sama untuk mensukseskan kegiatan Sensus Pertanian yang ke-7 ini. Kegiatan ini dihadiri Urip Sihabudin, SH, MH selaku PJ. Bupati, Ir. Djoko Gunawan, MT selaku sekertaris Daerah, Mokhammad Taufiq, S.Sn selaku Ketua DPRD Kabupaten Brebes dan beberapa pejabat daerah lainnya. Dra. Prita Rextiana, MM selaku Kepala BPS Kabupaten Brebes dalam sambutannya mengatakan bahwa, akan diadakannya sensus besar di tahun 2023 yaitu sensus pertanian (ST23) yang dilaksanakan setiap sepuluh tahun sekali. Hasil ST23 diharapkan dapat menjawah isu global keberlanjutan, tantangan global seputar ketahanan pangan serta menajwab beberapa Indikator pada SDG's pertanian. "ST23 ini mencakup sektor pertanian seperti hortikultura, perkebunan, tanamna pangan, kehutanan, perikanan dan peternakan,"imbuh Prita selaku Kepala BPS Kabupaten Brebes pada selasa (11/4).

Selain ST23 dalam sosialisasi tersebut juga membahas tentang kegiatan FKP (Forum konsultasi Publik) Regsosek yang akan dilaksanakan pada tanggal 2 s.d 21 Mei 2023. FKP merupakan tahap finalisasi data hasil pendataan awal Regsosek dengan melibatkan partisipasi masyarakat. Dalam FKP akan dilakukan validasi silang antara hasil pengolahan dengan pengetahuan masyarakat, untuk kemudian diputuskan dengan mengedepankan musyawarah mufakat. (NL)
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kabupaten Brebes(Statistics of Brebes Regency)Jl. MT Haryono No. 74

Brebes - Jawa Tengah

Indonesia

52212

Telp : (0283) 671168 Fax : (0283) 671168 Email : bps3329@bps.go.id

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik