Briefing Calon Petugas PODES 2021 Kabupaten Brebes - Berita - Badan Pusat Statistik Kabupaten Brebes

Bagi Pengguna Data untuk mendapatkan data BPS Kabupaten Brebes serta layanan konsultasi statistik lainnya secara langsung silakan kunjungi PST kami di Jl. MT. Haryono No. 74 Brebes - Jawa Tengah pada setiap hari kerja jam 08.00 s.d 15.30 WIB 

Untuk pelayanan secara online seperti akses data (tabel dan publikasi) dapat melalui website brebeskab.bps.go.id; untuk permintaan data dapat menghubungi email bps3329@bps.go.id atau nomor WA 0821-3033-3329. Untuk konsultasi statistik dapat mengakses silastik.bps.go.id

Sebagai upaya meningkatkan kualitas data dan pelayanan kami kepada Anda mohon mengisi Survei Kebutuhan Data (SKD) melalui link : https://s.bps.go.id/SKD2024_3329

Briefing Calon Petugas PODES 2021 Kabupaten Brebes

Briefing Calon Petugas PODES 2021 Kabupaten Brebes

27 Mei 2021 | Kegiatan Statistik


Senin 24 Mei 2021, BPS Kabupaten Brebes  mengadakan briefing persiapan pelatihan daring dan pelaksanaan PODES 2021 bagi 56 orang calon petugas. Pelaksanaan briefing sebelum pelatihan daring sangatlah diperlukan mengingat kendala dan hambatan yang seringkali terjadi pada saat pelatihan online berlangsung. Untuk diketahui, PODES adalah suatu kegiatan pengumpulan data Potensi Desa dimana petugas melakukan pendataan terhadap ketersediaan infrastruktur dan potensi yang dimiliki oleh setiap wilayah administrasi setingkat wilayah desa/kelurahan, kecamatan dan kabupaten/kota di seluruh Indonesia. Acara briefing didahului dengan arahan dan bimbingan semangat dari Kepala BPS Kabupaten Brebes, Prita Rextiana. Prita, menyampaikan bahwa calon petugas nantinya akan dibekali materi PODES pada Pelatihan Petugas PODES 2021 yang akan berlangsung dari tanggal 27-29 Mei 2021. Prita juga menyampaikan bahwa calon petugas harus mau mengikuti kegiatan rapid tes antigen sebagai syarat perekrutan petugas lapangan. Pada akhir sambutan, Prita menekankan pentingnya petugas lapangan melaksanakan protokol kesehatan 5 M pada saat bertugas.

Pada sesi berikutnya, Arip Juliyanto selaku Koordinator Fungsi Statistik Sosial BPS Kabupaten Brebes memberi arahan tentang persiapan perangkat PC atau handphone untuk mengikuti pelatihan daring, mengingat pelatihan daring akan dilaksanakan dengan menggunakan website elearning.bps.go.id. Pengarahan meliputi pengecekan akun email calon petugas yang akan didaftarkan pada website elearning tersebut. Calon petugas juga diberi arahan cara meng-install aplikasi coolsis karena pendataan PODES kali ini menggunakan metode CAPI. Tidak lupa juga calon petugas diberikan arahan tentang teknik wawancara yang seringkali tidak sempat diberikan pada saat pelatihan daring mengingat terbatasnya waktu pelatihan daring.

Pada saat briefing tersebut, calon petugas juga dibekali hardcopy buku pedoman dan kuesioner, untuk antisipasi apabila server mengalami masalah. Juga diberikan perangkat powerbank sebagai salahsatu alat bantu pencacahan agar perangkat handphone selalu siap sedia untuk pencacahan metode CAPI. (Ningrum/Sosial3329)

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kabupaten Brebes(Statistics of Brebes Regency)Jl. MT Haryono No. 74

Brebes - Jawa Tengah

Indonesia

52212

Telp : (0283) 671168 Fax : (0283) 671168 Email : bps3329@bps.go.id

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik