Lulusan Sarjana Mendominasi Peserta Seleksi Calon Petugas Pemetaan 2019 - Berita - Badan Pusat Statistik Kabupaten Brebes

Bagi Pengguna Data untuk mendapatkan data BPS Kabupaten Brebes serta layanan konsultasi statistik lainnya secara langsung silakan kunjungi PST kami di Jl. MT. Haryono No. 74 Brebes - Jawa Tengah pada setiap hari kerja jam 08.00 s.d 15.30 WIB 

Untuk pelayanan secara online seperti akses data (tabel dan publikasi) dapat melalui website brebeskab.bps.go.id; untuk permintaan data dapat menghubungi email bps3329@bps.go.id atau nomor WA 0821-3033-3329. Untuk konsultasi statistik dapat mengakses silastik.bps.go.id

Sebagai upaya meningkatkan kualitas data dan pelayanan kami kepada Anda mohon mengisi Survei Kebutuhan Data (SKD) melalui link : https://s.bps.go.id/SKD2024_3329

Lulusan Sarjana Mendominasi Peserta Seleksi Calon Petugas Pemetaan 2019

Lulusan Sarjana Mendominasi Peserta Seleksi Calon Petugas Pemetaan 2019

1 Maret 2019 | Kegiatan Statistik


Pendaftaran Online Peserta Seleksi Calon Petugas Pemetaan 2019, menghadirkan beberapa fakta yang menarik. Dari 2.168 peserta yang mendaftarkan diri, calon Peserta yang lulus seleksi administrasi terdapat 1.149 peserta atau 48,8 persen berpendidikan D4/S-1 sederajat. Bahkan beberapa 12 peserta diantara mereka adalah lulusan Paska Sarjana (S-2). Sedangkan 175 peserta lain merupakan lulusan Diploma. Kondisi ini menimbulkan harapan bahwa kegiatan pemetaan 2019 akan dapat dilaksanakan dengan baik karena akan di dukung oleh SDM yang berpendidikan yang cukup.

Dari sisi gender, calon peserta laki-laki terdapat 1.514 atau 69.9 persen dan sisanya adalah perempuan. Mereka umumnya adalah masyarakat yang sudah mempunyai pekerjaan. Sebanyak 67.2 persen peserta seleksi yang mendaftar mengaku telah memiliki pekerjaan, mayoritas pekerjaan calon peserta adalah Guru. Sementara 32.8 persen peserta yang tidak bekerja didominasi oleh remaja yang baru lulus kuliah/sekolah (27.7 persen), sedang kuliah 17.4 persen dan Ibu Rumah Tangga sebesar 14.6 persen.

Pemetaan 2019 adalah persiapan BPS dalam menyongsong pelaksanaan Sensus Penduduk Tahun 2020 (SP2020). Pada kegiatan lapangan pemetaan akan dilakukan juga geotagging batas dan infrastruktur menggunakan aplikasi android. Calon peserta yang mendaftar juga diminta untuk memberikan jawaban tentang pengalaman mereka dalam menggunakan smartphone. Sebanyak 67,1 persen Calon peserta mengaku sudah biasa menggunakan smartphone sudah lebih dari 3 (tiga) tahun.  Sedangkan 26 persen lainnya menjawab telah menggunakan smartphone selama 1-3 tahun.

Penggunaan smartphone oleh peserta dalam kegiatan sehari hari umumnya adalah untuk berkomunikasi di media sosial. Selain itu mereka juga menggunakan smartphone untuk melihat berita, untuk membantu pekerjaan dan juga bermain game. 

Pendaftaran online peserta seleksi petugas pemetaan dilaksanakan melalui google form pada 25-28 Januari 2019. Tahapan berikutnya bagi mereka yang lulus seleksi adalah tes kemampuan dasar online. (ipds3329) 

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kabupaten Brebes(Statistics of Brebes Regency)Jl. MT Haryono No. 74

Brebes - Jawa Tengah

Indonesia

52212

Telp : (0283) 671168 Fax : (0283) 671168 Email : bps3329@bps.go.id

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik