BPS Kabupaten Brebes Lakukan Sosialisasi SP2020 di depan Pendamping Lokal Desa (PLD) - Berita - Badan Pusat Statistik Kabupaten Brebes

Bagi Pengguna Data untuk mendapatkan data BPS Kabupaten Brebes serta layanan konsultasi statistik lainnya secara langsung silakan kunjungi PST kami di Jl. MT. Haryono No. 74 Brebes - Jawa Tengah pada setiap hari kerja jam 08.00 s.d 15.30 WIB 

Untuk pelayanan secara online seperti akses data (tabel dan publikasi) dapat melalui website brebeskab.bps.go.id; untuk permintaan data dapat menghubungi email bps3329@bps.go.id atau nomor WA 0821-3033-3329. Untuk konsultasi statistik dapat mengakses silastik.bps.go.id

Sebagai upaya meningkatkan kualitas data dan pelayanan kami kepada Anda mohon mengisi Survei Kebutuhan Data (SKD) melalui link : https://s.bps.go.id/SKD2024_3329

BPS Kabupaten Brebes Lakukan Sosialisasi SP2020 di depan Pendamping Lokal Desa (PLD)

BPS Kabupaten Brebes Lakukan Sosialisasi SP2020 di depan Pendamping Lokal Desa (PLD)

29 Oktober 2019 | Kegiatan Statistik


Brebes – Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Brebes pada hari senin (28/10/2019) melakukan sosialisasi Sensus Penduduk 2020 (SP2020) pada kegiatan Rakor Pendamping Desa yang dilaksanakan di ruang Operational Room (OR) Sekda Kabupaten Brebes.

Sosialisasi SP2020 disampaikan oleh Kasi Sosial Arip Juliyanto, M.Si beserta rombongan dengan tujuan melaksanakan koordinasi kegiatan SP2020 sampai ke tingkat desa.

Pada tahun 2020 BPS akan mengadakan hajat besar untuk perbaikan data kependudukan Indonesia menuju Satu Data Indonesia yaitu SP2020. Menariknya, pada tahun 2020 sensus penduduk diawali dengan sensus online, yaitu masyarakat mengupdate datanya sendiri. Disinilah peran penting para pendamping desa yang setiap hari berkecimpung dengan kegiatan di desa untuk ambil bagian dalam mensosialisasikan SP2020 secara online. Tidak hanya itu, pada kegiatan sosialisasi tersebut Arip beserta rombongan juga menggaungkan Yel-Yel SP2020 Kabupaten Brebes yang juga diikuti oleh seluruh peserta sosialisasi. Pada akhir acara sosialisasi BPS Kabupaten Brebes juga membagikan sejumlah bingkisan bagi para pendamping desa yang dapat menjawab pertanyaan yang diberikan oleh Arip terkait SP2020. Sosialisasi ini merupakan awalan yang baik bagi BPS Kabupaten Brebes untuk terus memfokuskan pemahaman terkait SP2020 terutama pada sensus online 2020 dengan harapan setiap pendamping desa dapat ikut serta dalam mensosialisasikan demi suksesnya SP2020. (Yoan/Seksi IPDS)

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kabupaten Brebes(Statistics of Brebes Regency)Jl. MT Haryono No. 74

Brebes - Jawa Tengah

Indonesia

52212

Telp : (0283) 671168 Fax : (0283) 671168 Email : bps3329@bps.go.id

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik