25 November 2019 | Kegiatan Statistik
Pada tanggal 21 November 2019, tiga orang Aparatur Sipil Negara
atau Pegawai BPS Kabupaten Brebes telah menerima sertifikat berstandar
Internasional tanda kelulusan karena telah mengikuti kursus online yang diselenggarakan oleh PBB
divisi statistik (The United Nations
Statistics Division) yang berpusat di kota New York, USA. Kursus yang
dilaksanakan secara online mengambil
materi tentang Sistem Neraca Lingkungan
(Sisnerling) atau Systems of Enviromental
Economic Accounting (SEEA) dengan tema In
Depth Training on Energy Accounting. Kursus yang diikuti menggunakan bahasa
pengantar bahasa Inggris. Selain Bahasa Inggris kursus juga tersedia dalam
Bahasa Arab, Perancis, Spanyol dan Rusia. Kursus diikuti sekitar 200 peserta
yang tersebar di berbagai negara seperti Mongolia, Vietnam, Nepal, Indonesia
dan negara lainnya. Peserta terbanyak dari Indonesia dan dikoordinir oleh BPS Sub
Direktorat Konsolidasi Neraca Produksi Regional (Subdit KNPR).
Kursus terbagi ke dalam enam modul dan tiga kali pertemuan secara
online dalam dengan menggunakan fasilitas Webinar.
Karena telah melaksanakan tugasnya mempelajari dan mengisi pertanyaan yang
diminta sampai modul keenam maka setelah selesai tugas dilaksanakan sertifikat
dikirimkan langsung kepada peserta lewat alamat email masing-masing. Sertifikat
ditandatangani oleh Stefan Schweinfest yang menjabat sebagai Director Statistics Division.
Apa itu Webinar?
Sebutan webinar terbagi
dari dua suka kata web dan “seminar” dan sekarang ini sering dipakai untuk
media seminar atau training yang
diselenggarakan secara online, ntah
itu berbayar atau gratis. Sebab itu, lokasi tempat tinggal sudah bukan alasan
lagi untuk tidak mengikuti seminar, yang terpenting adalah adanya akses internet.
Sejak tahun 2003, istilah Webinar®
telah menjadi brand dan merek kata terdaftar dari Webinar Ltd. co. KG. Jika
Anda hadir di sebuah seminar, maka Anda perlu datang ke suatu lokasi tempat
yang ditentukan. Berbeda dengan Webinar,
Anda hanya perlu siap (standby) pada
waktu yang telah ditetapkan dan Anda dapat mengikuti seminar tersebut di mana
pun Anda berada selama Anda terkoneksi dengan Internet. Webinar ini dilakukan dengan sebuah software atau layanan Webinar.
Jadi setiap dari Anda yang ingin mengikuti (bergabung) Webinar, Anda harus mendaftar dahulu.
Dengan demikian maka semakin banyak sertifikat yang dimiliki
pegawai BPS baik sertifikat berskala nasional maupun Internasional. Diharapkan
pegawai BPS secara umum atau BPS Kabupaten Brebes khususnya semakin profesinal
dalam menghasilkan data statistik yang berkualitas.(Nurdin/Sie. Nerwilis)
Berita Terkait
BPS Kabupaten Brebes Berpartisipasi dalam Kursus Statistik Sistem Neraca Lingkungan Online
Rapat Dinas Online via Zoom Meeting BPS Kabupaten Brebes
Pengumuman Hasil Test Online Pemetaan 2019 BPS Kab. Brebes
Pegawai BPS Kabupaten Brebes Mengikuti Refreshing Sedapp Online 2022
Pendaftaran Online Calon Petugas Pendataan Awal Regsosek BPS Kabupaten Brebes
Kabar Luar Biasa dari Dharma Wanita Persatuan (DWP) BPS Kabupaten Brebes
Badan Pusat Statistik
Badan Pusat Statistik Kabupaten Brebes(Statistics of Brebes Regency)Jl. MT Haryono No. 74
Brebes - Jawa Tengah
Indonesia
52212
Telp : (0283) 671168 Fax : (0283) 671168 Email : bps3329@bps.go.id
Tentang Kami