RAPAT KOORDINASI SP2020 KABUPATEN BREBES - Berita - Badan Pusat Statistik Kabupaten Brebes

Bagi Pengguna Data untuk mendapatkan data BPS Kabupaten Brebes serta layanan konsultasi statistik lainnya secara langsung silakan kunjungi PST kami di Jl. MT. Haryono No. 74 Brebes - Jawa Tengah pada setiap hari kerja jam 08.00 s.d 15.30 WIB 

Untuk pelayanan secara online seperti akses data (tabel dan publikasi) dapat melalui website brebeskab.bps.go.id; untuk permintaan data dapat menghubungi email bps3329@bps.go.id atau nomor WA 0821-3033-3329. Untuk konsultasi statistik dapat mengakses silastik.bps.go.id

Sebagai upaya meningkatkan kualitas data dan pelayanan kami kepada Anda mohon mengisi Survei Kebutuhan Data (SKD) melalui link : https://s.bps.go.id/SKD2024_3329

RAPAT KOORDINASI SP2020 KABUPATEN BREBES

RAPAT KOORDINASI SP2020 KABUPATEN BREBES

12 Februari 2020 | Kegiatan Statistik


Pelaksanaan Sensus Penduduk Online sudah di depan mata, oleh karenanya BPS Kabupaten Brebes pada tanggal 4 Februari 2020 menyelenggarakan Rapat Koordinasi Sensus Penduduk 2020 di Almayera Hall Hotel Grand Dian Brebes. Hadir dalam acara tersebut, Sekda Kabupaten Brebes, Komisi I DPRD, Forkopimda, pimpinan OPD/KL, BUMN/BUMD, Camat, dan wartawan serta tamu undangan lainnya. Acara diawali dengan laporan Kepala BPS Kab. Brebes, Martin Suanta.  Dalam laporannya beliau menyampaikan perlunya dukungan penuh dari seluruh OPD, organisasi dan seluruh masyarakat Brebes karena SP2020 adalah milik bersama dan untuk kepentingan bersama.  Acara selanjutnya persembahan Theme Song SP2020, Mencatat Indonesia, yang dibawakan oleh Paduan Suara dari Mahasiswa Universitas Pancasakti Tegal, dilanjutkan sambutan Sekda Brebes yang disempurnakan dengan pemukulan gong sebagai tanda Pencanangan SP2020 yang didampingi oleh jajaran Forkopimda beserta para narasumber.   Komisi I DPRD Brebes, perwakilan dari tokoh masyakarat (Muhadi), Kepala Dinas Dukcapil, dan Kepala Dinas Kominfotik Brebes melengkapi paparannya dalam Rakor SP2020 Kabupaten Brebes ini.

 

Ada 2 (dua) cara yang digunakan dalam Sensus Penduduk Tahun 2020, yakni Sensus Penduduk Online (SPO) dari 15 Pebruari s/d 31 Maret 2020 dan Sensus Penduduk Wawancara (SPW) yang dilaksanakan pada bulan Juli 2020. Sensus Penduduk 2020 bertujuan untuk menyediakan data jumlah, komposisi, distribusi, dan karakteristik penduduk Indonesia menuju “Satu Data Kependudukan Indonesia”.

Data hasil Sensus Penduduk 2020 ini akan digunakan sebagai dasar perencanaan dan evaluasi pembangunan di berbagai bidang antara lain Pendidikan, Kesehatan, Perumahan, Tenaga Kerja dan Bidang lain. Dengan data yang valid tingkat akurasinya dan dapat dipertanggungjawabkan, maka sasaran pembangunan dapat mencapai tujuan.

Mari catatkan diri kita dalam Sensus Penduduk Tahun 2020 dengan benar. Bantu Kami Mencatat Indonesia! (Aan-Subbag TU)

#SP2020

#SensusPenduduk2020

#sensuspenduduk

#RabuSP

#MencatatIndonesia

#bpsprovjateng

#bpsbrebes

#brebeshits

@bps_statistics

@bpsprovjateng

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kabupaten Brebes(Statistics of Brebes Regency)Jl. MT Haryono No. 74

Brebes - Jawa Tengah

Indonesia

52212

Telp : (0283) 671168 Fax : (0283) 671168 Email : bps3329@bps.go.id

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik