Pembinaan Desa Cinta statistik atau Desa Cantik tahun 2024 - Berita - Badan Pusat Statistik Kabupaten Brebes

Bagi Pengguna Data untuk mendapatkan data BPS Kabupaten Brebes serta layanan konsultasi statistik lainnya secara langsung silakan kunjungi PST kami di Jl. MT. Haryono No. 74 Brebes - Jawa Tengah pada setiap hari kerja jam 08.00 s.d 15.30 WIB 

Untuk pelayanan secara online seperti akses data (tabel dan publikasi) dapat melalui website brebeskab.bps.go.id; untuk permintaan data dapat menghubungi email bps3329@bps.go.id atau nomor WA 0821-3033-3329. Untuk konsultasi statistik dapat mengakses silastik.bps.go.id

Sebagai upaya meningkatkan kualitas data dan pelayanan kami kepada Anda mohon mengisi Survei Kebutuhan Data (SKD) melalui link : https://s.bps.go.id/SKD2024_3329

Pembinaan Desa Cinta statistik atau Desa Cantik tahun 2024

Pembinaan Desa Cinta statistik atau Desa Cantik tahun 2024

20 September 2024 | Kegiatan Statistik


Pada hari Kamis 19 September 2024, Badan Pusat Statistik Kabupaten Brebes melakukan Pembinaan Desa Cinta statistik atau Desa Cantik tahun 2024. Pembinaan tersebut dilakukan kepada jajaran pemerintah desa dan para agen statistik di Desa Klampok, selaku lokus Desa Cantik Kabupaten Brebes tahun 2024.

Selain Tim Desa Cantik dan jajaran pemerintah Desa Klampok, acara tersebut juga dihadiri oleh Kepala BPS Kabupaten Brebes, Windy Prabowo Setyawan. Dalam sambutannya, Windy menyampaikan bahwa data merupakan kebutuhan dasar bagi pemerintah desa untuk membuat suatu kebijakan dan perencanaan di desa. "Semoga dengan adanya program desa cantik, pengelolaan data di desa menjadi lebih baik", tandasnya.

Program Desa Cantik secara umum bertujuan untuk:

1. Meningkatkan literasi, kesadaran dan peran aktif perangkat desa/kelurahan dan masyarakat dalam penyelenggaraan kegiatan statistik;
2. Standardisasi pengelolaan data statistik untuk menjaga kualitas dan keterbandingan indikator statistik;
3. Optimalisasi penggunaan dan pemanfaatan data statistik sehingga program pembangunan di desa tepat sasaran.

Desa Cantik telah dilaksanakan oleh BPS Kabupaten Brebes dimulai tahun 2022 di Desa Randusanga Kulon; kedua pada tahun 2023 di Desa Jatibarang Lor; dan ketiga tahun 2024 di Desa Klampok.

Dalam kesempatan tersebut Pembina Desa Cantik 2024, One Yuni Sutianto menyampaikan beberapa materi kepada para agen statistik sebagai bekal teknis agar pelaksanaan Program Desa Cantik dapat berjalan dengan lancar.
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kabupaten Brebes(Statistics of Brebes Regency)Jl. MT Haryono No. 74

Brebes - Jawa Tengah

Indonesia

52212

Telp : (0283) 671168 Fax : (0283) 671168 Email : bps3329@bps.go.id

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik