17 Desember 2019 | Kegiatan Statistik
RADAR PADI (Raih Data Akurat
Padi dengan Metode Kerangka Sampel Area untuk Mendukung Kebijakan Pangan) telah
ditetapkan sebagai salah satu dari TOP 45 Inovasi Pelayanan Publik 2019 oleh
Kemenpan RB. Keberhasilan ini tentu saja menjadi inspirasi bagi kita semua
dalam melakukan inovasi lebih lanjut serta meningkatkan kualitas data. Dalam
rangka peningkatan kualitas data statistik tanaman pangan, pengumpulan data
produktivitas sebagai salah satu variabel dalam menghitung angka produksi sangatlah
penting.
Hampir di penghujung tahun ini,
pada tanggal 5-6 Desember 2019 bertempat di Hotel Grand Dian, Guci Tegal, BPS
Kabupaten Brebes melakukan kegiatan Pelatihan Petugas Ubinan Metode Kerangka
Sampel Area (KSA) Tahun 2019. Peserta pelatihan meliputi hampir semua pegawai
BPS Kabupaten Brebes (KSK dan staf) dan juga mitra statistik yang melaksanakan
ubinan. Dalam sambutan dan sekaligus membuka pelatihan, kepala BPS Kabupaten
Brebes Martin Suanta, SE, M.Si berpesan kepada seluruh peserta pelatihan bahwa
sebagai pelaksana langsung pengumpulan data produktivitas, kita dituntut
bekerja secara profesional dan sesuai SOP, karena kesalahan sedikit saja bisa
sangat mempengaruhi arah kebijakan di bidang pertanian.
Dalam pelatihan ubinan ini,
diberikan materi yaitu teori dan praktek ubinan dipandu langsung oleh kepala
Seksi Statistik Produksi, Suwardi, SE. Semua peserta sangat antusias terutama
pada saat praktek pemasangan alat ubinan, baik peserta yang telah terbiasa
melaksanakan ubinan maupun peserta yang baru kali ini mengikuti palatihan
ubinan. Semoga menjadi pencerahan bagi semua peserta akan pentingnya data
pertanian. (Nisa/Sie. Produksi)
Berita Terkait
Badan Pusat Statistik
Badan Pusat Statistik Kabupaten Brebes(Statistics of Brebes Regency)Jl. MT Haryono No. 74
Brebes - Jawa Tengah
Indonesia
52212
Telp : (0283) 671168 Fax : (0283) 671168 Email : bps3329@bps.go.id
Tentang Kami