SURVEI KSA DI TENGAH PANDEMI COVID-19 - Berita - Badan Pusat Statistik Kabupaten Brebes

Bagi Pengguna Data untuk mendapatkan data BPS Kabupaten Brebes serta layanan konsultasi statistik lainnya secara langsung silakan kunjungi PST kami di Jl. MT. Haryono No. 74 Brebes - Jawa Tengah pada setiap hari kerja jam 08.00 s.d 15.30 WIB 

Untuk pelayanan secara online seperti akses data (tabel dan publikasi) dapat melalui website brebeskab.bps.go.id; untuk permintaan data dapat menghubungi email bps3329@bps.go.id atau nomor WA 0821-3033-3329. Untuk konsultasi statistik dapat mengakses silastik.bps.go.id

Sebagai upaya meningkatkan kualitas data dan pelayanan kami kepada Anda mohon mengisi Survei Kebutuhan Data (SKD) melalui link : https://s.bps.go.id/SKD2024_3329

SURVEI KSA DI TENGAH PANDEMI COVID-19

SURVEI KSA DI TENGAH  PANDEMI COVID-19

4 Mei 2020 | Kegiatan Statistik Lainnya


Tidak seperti survei-survei lain yang sementara waktu ditunda pelaksanaan lapangannya karena keadaan wabah covid-19, Pendataan Statistik Tanaman Pangan terintegrasi Metode Kerangka Sampel Area (KSA) tetap dilaksanakan mengingat data pangan khususnya beras sangat dibutuhkan dunia saat ini, terlebih bagi negara kita. Melemahnya kegiatan ekonomi yang berdampak terhadap pengurangan kesempatan kerja dan pendapatan terkait erat dengan kebutuhan pangan. 

Dukungan terhadap pelaksanaan survei KSA  di tengah pandemi Covid-19 ini sebagai tindak lanjut  arahan Presiden Joko Widodo  pada Rapat Terbatas (Ratas) tanggal 21 Mei 2020 yang membahas langkah-langkah antisipasi yang harus dilakukan dalam rangka memenuhi kebutuhan pokok rakyat karena Food and Agriculture Organization (FAO) telah memperingatkan bahwa pandemi Covid-19 ini dapat menyebabkan krisis pangan dunia. 

Kegiatan KSA bulan April 2020 di Kabupaten Brebes melibatkan petugas lapangan  sebanyak 23 tenaga mitra statistik dan 7 orang tenaga organik BPS sebagai pengawas/pemeriksa. Meskipun area kerjanya adalah lapangan terbuka (sawah, tegalan, hutan) para petugas diwajibkan mengikuti protocol Covid-19 yaitu tidak boleh menemui atau bergabung dengan masyarakat. Diskusi cukup dilakukan terbatas dengan aparat wilayah setempat dan mengenakan pakaian protocol covid, petugas dibekali pakaian lengan panjang, topi, masker, hand sanitizer.  Sasaran survei KSA adalah Fase tanam padi di obyek lahan yang menjadi sampel, yaitu  sebanyak 117 segmen @ 9 hektar.

Suka duka petugas di lapangan adalah  panasnya terik matahari bulan puasa dan kewaspadaan terhadap bahaya  ular king cobra. Hal ini seperti yang dialami petugas Azwar di wilayah persawahan Kaligangsa Wetan Brebes, Abdul Rojak di area sawah Desa Kamal Larangan dan Duleman di persawahan Desa Ganggawang Kecamatan Salem. Selain itu yang tidak kalah penting adalah kewaspadaan penularan virus covid saat bertugas di lapangan yaitu dengan  cara  benar benar menjaga jarak fisik dan komunkasi sekalipun dengan petani di sawah. Semangat terus pejuang KSA untuk menghasilkan data pangan yang handal (sie produksi, 4 Mei 2020).

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kabupaten Brebes(Statistics of Brebes Regency)Jl. MT Haryono No. 74

Brebes - Jawa Tengah

Indonesia

52212

Telp : (0283) 671168 Fax : (0283) 671168 Email : bps3329@bps.go.id

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik