28 Juni 2021 | Kegiatan Statistik
Senin (28/06),di pagi yang mendung
namun segar dan sejuk, kami bergegas menuju Kantor Sekretatis Daerah sesuai
janji yang telah kami sepakati sebelumnya.
Berdebar, galau, malu bercampur aduk perasaan kami waktu itu. Doa
senantiasa kami panjatkan agar hajat dan kebutuhan organisasi besar kita
mendapatkan Restu, yaitu Pelatihan tatap muka.di hotel-hotel seperti dalam
situasi normal.
Setiba di Kantor Sekretariat Daerah
Brebes, kami disambut hangat oleh sejumlah sahabat yang bekerja di Sekretariat
Daerah. Kami segera bergegas menuju ruangan Bapak Djoko Gunawan, Sekda Brebes, karena
malu bila terlambat. Alhamdulillah kami tidak terlambat malah menunggu sejenak
karena beliau masih menerima tamu lain.
Setiba beliau di ruangan wajah
sumringah nan ramah membuat hati kami merasa sangat lega…. terasa damai. Kamipun
dipersilahkan masuk ke ruang beliau dan sesaat kemudian suguhan minuman panas
penangkal Covidpun disajikan, yang semakin mencairkan suasana.
Basa-basipun langsung
kami,lontarkan dari permintaan maaf dan
“nyuwun duko” sampai dengan menyampaikan maksud tujuan.
Long Form Sensus Penduduk 2020 atau disingkat
LF_SP_2020 akan segera dilaksanakan pada September 2021. Namun rangkaian
kegiatan sudah harus dimulai yaitu perekrutan petugas sebanyak 278 orang yang
terdiri 22 Koseka (organik BPS), 64 Kortim (koordinator Tim) dan 192
PPL(Petugas Pendata Lapangan). Dilanjutkan Pelatihan Petugas pada akhir Juli
hingga pertengahan Agustus.
Nah… karena dalam LF_SP_2020 ini akan
ditanyakan sebanyak 83 variabel maka pembekalan/pelatihan petugas akan jauh
lebih efektif bila dilakukan dengan tatap muka. Padahal kondisi saat ini sedang
puncak-puncaknya peningkatan jumlah penduduk yang terpapar Covid_19. Bahkan Peraturan
Gubernur, Peraturan Bupati yang melarang masyarakat untuk berkerumun, bepergian
dan kantorpun memberlakukan 75 % WFH mulai diberlakukan.
Kamipun menyampaikan urut-urutan
kegiatan secara detil dan alhamdulillah
beliau menjadi paham dan berkenan kalau
pelatihan petugas di hotel masih akan dilaksanakan besok akhir Juli 2021 yang
insyaAllah Pandemi Covid sudah reda dan aktivitas sudah mendekati normal.,Aamiin.Tentunya
rencana mekanisme dan prokes ketatpun kami sampaikan.
Rasa syukur dan legapun kami dapatkan
karena beliau merestui pelatihan di hotel dengan tatap muka beserta surat ijin
yang akan didelegasikan pada Asistennya.
Alhamdulillah Lima Puluh persen rencana
pelaksaan LF_SP_2020 insyaAllah sukses,tinggal mengeksekusi rencana-rencana
lain dan membuat SOP-SOP demi tertibnya semua agenda.
Semoga dengan ijin Allah SWT, untuk
mewujudkan Data Kependudukan Berkualitas Menuju Satu data Indonesia bisa kita laksanakan bersama.(Rex/Ka3329)
Badan Pusat Statistik
Badan Pusat Statistik Kabupaten Brebes(Statistics of Brebes Regency)Jl. MT Haryono No. 74
Brebes - Jawa Tengah
Indonesia
52212
Telp : (0283) 671168 Fax : (0283) 671168 Email : bps3329@bps.go.id
Tentang Kami